Wonorejo, Seputarperistiwanews.com - Dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat, Babinsa Desa Wonorejo, Kopka Budi Rinarto, anggota Koramil 0819/09 Lumbang turut mengikuti kegiatan penanaman 45.000 bibit kopi Arabika di Desa Wonorejo, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan, pada Selasa (24/12/24) . Bibit tersebut merupakan bantuan dari Dinas Pertanian Kabupaten Pasuruan yang disalurkan kepada petani setempat.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah pihak, di antaranya Nanang Hermanto SP dan Sahla selaku PPL Kecamatan Lumbang, Minarto sebagai Kepala Desa Wonorejo, Sutik sebagai Ketua Kelompok Tani, serta Harmoko sebagai pendamping desa. Tidak ketinggalan, perangkat desa dan seluruh warga petani Desa Wonorejo ikut berpartisipasi dalam kegiatan yang berlangsung dengan antusias.
Kopka Budi Rinarto menyampaikan pentingnya sinergi antara pemerintah, TNI dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan. “Sebagai Babinsa, saya mempunyai tanggung jawab untuk mendampingi dan memastikan bahwa program pemerintah, seperti bantuan bibit kopi ini, dapat terlaksana dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Kami berharap program ini dapat meningkatkan perekonomian para petani di Desa Wonorejo,” ujarnya.
Selain itu, Minarto, Kepala Desa Wonorejo, juga menyampaikan apresiasinya atas dukungan dari Dinas Pertanian dan pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa. “Kami sangat berterima kasih atas bantuan ini. Dengan pendampingan dari Babinsa dan PPL, kami optimis para petani di desa kami akan lebih memahami cara budidaya kopi yang baik, sehingga dapat meningkatkan hasil panen di masa mendatang,” ujarnya.
Pelaksanaan penanaman berlangsung dengan lancar dan penuh semangat. Para petani tampak antusias mengikuti arahan dari PPL terkait teknik penanaman kopi Arabika yang tepat. Diperkirakan, bibit kopi ini akan tumbuh optimal dan menjadi sumber penghasilan tambahan bagi masyarakat Desa Wonorejo.
(Pendim/Arya)