Pendiri YSAS Hadiri Peresmian Kantor Hukum MPJ Surabaya

Abah Eko : Setiap umat muslim dan masyarakat harus memperoleh hak dan kewajiban yang sama dalam hukum.


Surabaya, Seputarperistiwanews.com - Pendiri Yayasan Semilir Angin Surabaya (YSAS) hadiri peresmian Kantor Hukum Merah Putih Justice (MPJ), pada Minggu (25/02/2024).

Eko Prasetyo yang akrab disapa Abah Eko merupakan pendiri Yayasan yang bermarkas di Jl. Gayungan I no.5B.

Yayasan yang berdiri sejak 10 Februari 2022 itu berkegiatan dibidang keagamaan, majelis zikir dan berbagai macam kegiatan sosial kemasyarakatan.


Ia mengatakan, berdirinya Kantor Hukum MPJ harus bisa memberikan manfaat serta membantu masyarakat dalam mencari keadilan.

"Para advokat MPJ harus senantiasa memiliki rasa welas asih sehingga dapat bermanfaat dan membantu masyarakat dalam memperoleh keadilan," ujarnya.


Abah Eko juga mengingatkan, Islam sangatlah menjunjung tinggi nilai keadilan. Nilai keadilan yang diterapkan dalam setiap aspek kehidupan, setiap orang muslim akan memperoleh hak dan kewajibannya secara sama.

"setiap umat muslim dan masyarakat harus memperoleh hak dan kewajiban yang sama dalam hukum," pungkasnya.

(Ag/Spn)
Lebih baru Lebih lama